Semarak Pengukuhan PRM dan PRA Se-Kapanewon Bantul Periode 2022-2027

banner 120x600

Sang Surya Tetap Bersinar
Syahadat Dua Melingkar
Warna Yang Hijau Berseri
Membuatku Rela Hati

Ya Allah Tuhan Rabbiku
Muhammad Junjunganku
Al Islam Agamaku
Muhammadiyah Gerakanku

Itulah petikan lagu Mars Muhammadiyah yang digaungkan di awal pengukuhan Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) dan Pimpinan Rantingg Aisyiah(PRA) Se Kapanewon Bantul, periode 2022-2027, yang berlangsung di Serambi Masjid Agung Manunggal Bantul pada Ahad,26/11/2023.

Dr. Khoirudin Bashori dalam pengajian iftitahnya menyampaikan, Muhammadiyah di kapanewon Bantul harus segera membuat pusat pusat keunggulan(centre of excellence), dalam bidang apapun. Kita harus bangga menjadi warga Muhammadiyah. Terlebih lagi jika kita dapat membantu dan melayani masyarakat dengan baik dari keunggulan yang kita miliki.

Acara pengukuhan PRM/PRA dihadiri oleh seribu warga Muhammadiyah dari kapanewon Bantul.

Drs. H. Sumarno, selaku ketua PCM Bantul dalam sambutannya, mengucapkan selamat kepada Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) dan Pimpinan Ranting Aisyiah terpilih.

Kepengurusan terpilih harus langsung bekerja. yaitu dengan cara,   bekerja keras, cerdas  ikhlas dan lugas dengan penuh totalitas untuk memajukan dakwah Muhammadiyah.

Harapannya kepengurusan periode ini untuk dapat memberikan ruang yang lebih luas kepada generasi muda. Di akhir sambutannya ia meminta pimpinan terpilih untuk segera melakukan serah terima dokumen dari pengurus lama. Hal tersebut agar  bisa segera menjalankan dan meneruskan program yang pernah digagas.

Muh. Shaleh Tjan dari TPW  memberikan pidato peneguhan ideologi. Beliau mengingatkan bahwa tidak lama lagi kita akan mengadapi Pemilu. Pilihlah pimpinan yang beriman dan bertaqwa. Pilihlah pimpinan yang terbaik. Pilihlah yang madzaratnya paling kecil. Dalam Pemilu ini, Muhammadiyah mendorong kadernya, Ir. Ahmad Syauqi Soeratno untuk maju sebagai DPD. Maka beliau mengajak untuk memilihnya sebagai perwakilan kader Muhammadiyah

Acara pengukuhan diakhiri dengan penggalangan dana.  Sebagian perolehan penggalangan dana akan di donasikan untuk Palestina.

Leave a Reply

Your email address will not be published.